Aplikasi Canggih Penerjemah Aksara Bali Berbasis Augmented Reality
Kekayaan budaya yang sangat beranekaragam di Indonesia memiliki
kelebihan tersendiri dalam hal tulisan masing daerah dikenal berbagai macam
tulisan aksara daerah. Aksara Bali sering digunakan dalam upacara keagamaan
dalam menulis perlengkapan upacara. Tulisan Bali memiliki keunikan dari segi
bentuknya antara satu dengan yang lainnya. Oleh karena itu perkembangan pada
era modern dibutuhkan suatu media untuk memperkenalkan aksara Bali kepada
masyarakat khususnya diBali guna mempermudah dalam membaca. Salah satu cara
untuk melestarikan kebudayaan Bali khususnya dalam mempelajari aksara Bali
adalah bagaimana mengajarkan generasi muda mulai dari sejak dini untuk
mempelajari aksara Bali. Dalam pelestarian aksara Bali teknologi informasi
dapat dilakukan dengan memanfaatkan pada smartphone berbasis sistem operasi
android untuk membantu dalam mengenal atau membaca aksara Bali dengan
mengunakan font Bali galang. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah aplikasi
Augmented Reality maka diharapkan pengguna dapat membaca aksara Bali secara
virtual dengan pola penanda marker perkata dengan font Bali galang
Konsep Dasar Sistem
Struktur dasar dari sistem ini adalah memudahkan pengguna untuk
mengetahui tulisan khususnya aksara Bali kedalam huruf latin, dimana sistem ini
mengunakan smartphone dengan system operasi android dan mengunakan fitur
vuforia untuk mendeteksi objek marker. Pengunaan aplikasi yaitu pengguna
membuka aplikasi dan mengarahkan kamera pada tulisan aksara bali. Berikut pada
gambar di bawah merupakan Arsitektur sistem yang dibangun.
Berdasarkan konsep yang sudah dijelaskan sebelumnya maka hasilnya
didapat digambarkan dalam bentuk flowchart. Diketahui dimana pengguna memiliki
peran sebagai pengontrol jalannya aplikasi, Dalam aplikasi ini pengguna akan
melaukan scan marker sekaligus mendefinisikan dalam sistem pada tahap
implementasi program. Berikut pada gambar 2 flowchart.
Aksara Bali Berikut adalah antarmuka ini menampilkan menu dari
aplikasi Augmented Reality aksara Bali, yang terdiri dari pilihan menu yaitu
scan marker dan about app. Berikut pada gambar ini menunjukan antarmuka menu
pada aplikasi Augmented Reality aksara Bali.
Pada antarmuka scan marker merupakan rancangan utama dari
Augmented Reality aksara Bali untuk melakukan scan objek yang sudah disediakan.
Pada antarmuka ini disediakan dalam bentuk horizontal dan vertical, agar objek
yang dipindai lebih luas dan sesuai dengan selera user. Pada gambar berikut
menunjukan implementasiantarmuka dari scan marker
Pada antarmuka dibawah ini merupakan
antarmuka untuk menampilkan hasil dari pengembangan aplikasi Augmented Reality
aksara Bali kedalam huruf latin. Penggunaan aplikasi aksara Bali pengguna hanya
mengarahkan scan marker ke aksara Bali dan nantinya aplikasi akan memberikan
informasi hasil scan berupa huruf latin. Berikut gambar pada scan marker Aksara
Bali. Gambar di bawah menunjukan hasil informasi huruf latin pada Augmented
Reality aksara Bali.
Berdasarkan hasil dari pengembangan
aplikasi mobile pengenalan aksara Bali kedalam huruf latin denga Augmented
Reality, maka didapat tingkat keberhasilan sistem dalam mendeteksi marker
aksara Bali kesuksesan 100%.
jadi apakah aplikasi ini sangat membantu ? Tentu tergantung dari cara kita menggunakan teknologi tersebut pastikan jangan sampai kalian yang di manfaatkan teknologi tetapi kalian yang seharusnya memanfaatkan teknologi tersebut terus berusaha melakukan yang terbaik demi keluarga, bangsa dan negara mu sampai bertemu lagi di postingan Ichi Ni San berikutnya, See You
Refrensi :
- Unud.ac.id
Cara downloadnya gimana?.
BalasHapusNama aplikasi nya apa?? Cara mendownload nya gimana???!
BalasHapusAd jurnalnya gan ?, Klo ad tolong kirim ke email ini soalnya buat referensi skripsi saya
BalasHapuszero6149@gmail.com